Salah satu kelas unggulan SMP Muhammadiyah 8 Surakarta adalah kelas tahfidz. Kelas Tahfidz adalah kelas yang dirancang khusus untuk mencetak anak-anak pecinta dan penghafal Al-Qur’an. Untuk mewujudkan hafidz-hafidzah yang handal, berbagai cara yang dilakukan, salah satunya pada senin pagi (11/10/2021) diselenggarakan muroja'ah dan setoran hafalan. Dengan tetap mematuhi prokes yang ketat, anak-anak antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Salah satu pengampu kelas tahfidz, Ustad Saiful Al Hafidz menyampaikan bahwa salah satu yang dilakukan untuk meningkatkan hafalan anak-anak dengan Teknik muroja'ah dan setoran hafalan. Kegiatan ini dilakukan di musholla Istiqomah SMP Muhammadiyah 8 Surakarta lantai 1 dan diikuti oleh 29 anak kelas tahfidz.
Kegiatan ini didukung penuh oleh kepala sekolah. “saya sangat mendukung kegitan tersebut, Nampak sekali peserta muroja'ah dan setoran hafalan sangat antusias. Saya berharap kegiatan ini akan mempercepat hafalan anak-anak, sehingga sesuai program awal, 3 bulan anak-anak mampu hafal 1 juz Al Qur’an”, kata Rusmanto selaku Kepala Sekolah.
Kelas Tahfidz SMP Muhammadiyah 8 Surakarta baru dilaunching tahun 2021/2022 dengan kuota 20 anak, tetapi karena banyak peminat, akhirnya di berikan tambahan 9 kuota sehingga menjadi 29 anak. Dari jumlah tersebut memiliki karakter yang berbeda, tetapi dengan berbekal passion test di awal masuk, memudahkan ustad dan ustadahnya dalam memberikan pelayanan pembelajaran.
Humas SMP Muhammadiyah 8 Surakarta
Barokallah. SMP Muhammadiyah 8 Surakarta
BalasHapus