Senin, 13 September 2021

Tim Litbang SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta menyelenggarakan kegiatan bedah buku "Platform Ilmu Pendidikan Syariah" karya Prof. Mochamad Sholeh Y.A. Ihrom, Ph.D. di ruang aula An Nafi' dan diikuti semua guru, Jumat (10/9/2021).

Seperti diungkapkan oleh Ustazah Siti Junaidati, selaku koordinator litbang, bedah buku merupakan program litbang yang diselenggarakan secara rutin dua kali dalam sebulan. Tujuannya untuk mendiskusikan dan mengkaji pemikiran-pemikiran penulis buku.

"Kegiatan ini juga bertujuan untuk menggelorakan kegiatan literasi membaca dan menulis di kalangan guru," ujar Ust. Dati.

Narasumber dalam kegiatan ini yakni Ustaz Wahyu Widodo, selaku guru senior dan secara langsung pernah berinteraksi dengan Prof. Sholeh  (Guru Besar UNS dan konsultan ahli SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta) saat awal-awal pengembangan tahun 2000-2008.

Prof. Sholeh membidani lahirnya Kurikulum Sekolah Syariah dan Buku Teks Sains Syariah, yang sampai sekarang menjadi salah satu kekhususan di SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta.

Dalam paparannya, Ust. Wahyu menyampaikan bahwa buku Platform Ilmu Pendidikan Syariah sangat penting dan wajib dibaca serta diimplementasikan oleh seluruh guru karena berisi pemikiran-pemikiran Prof. Sholeh yang menjadi dasar pendidikan syariah.

"Pendidikan syariah merupakan proses aktualisasi bakat tauhid melalui pemahaman dan eksplorasi ayat-ayat kauliyah dan kauniyah dengan penajaman sesuai disiplin ilmu yang dikaji alam rangka meretas generasi ulul albab, pedomannya Al quran, hadis, dan fenomena alam semesta yang merupakan sunatullah" beber Ust. Wahyu.

Pada akhir pemaparan, Ust. Wahyu juga menyampaikan bahwa konsep pendidikan syariah ini tertuang dalam visi dan misi SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta. 

Oleh karena itu, ia mengajak semua guru untuk membaca kembali buku ini dengan sebaik-baiknya dan memformulasikan bagaimana mengembangkan pendidikan syariah di masa-masa mendatang.

“Setelah bedah buku, tentunya akan ada tindak lanjut. Jadi, tidak hanya berhenti pada diskusi saja, tetapi para guru semakin bersemangat dan berinovasi dalam mewujudkan visi dan misi sekolah," imbuhnya.

Salah satu peserta, Ust. Testa Nur Hardiyono, mengaku semakin paham konsep kurikulum sekolah syariah setelah mengikuti bedah buku ini.

“Kegiatan ini sangat menarik, karena dapat memperluas wawasan tentang pendidikan syariah yang sebenarnya. Selain itu, makin mempertajam Kurikulum Sekolah Syariah dan implementasinya dalam kegiatan belajar mengajar,” ujar Ust. Testa.

Muhamad Arifin / Humas SD Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta 081329718196

0 comments:

Posting Komentar

Ketua

Dr. Mohamad Ali, S.Ag., M.Pd
NBM. 887.570

Menu

Jadwal Sholat


jadwal-sholat

Kalender

Jam

Berita Umum

Posting Populer

Inovasi Pendidikan karakter anti korupsi SD Muhammadiyah 1 Ketelan

Informasi


Kalender Islam

Kalender Hijriyah

Unduh - Download

>> Surat Pernyataan Tidak Terjadi Konflik 2021
>> Instrumen Data Sekolah 2021
>> Form Input PTK GTK Cabdin
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru SMA, MA,SMK
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru SD, SMP
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru PAUD TK
>> Rekap Form Excel Pengajuan Input PTK Baru TK, PAUD, SD, SMP
>> Materi 1 BLC
>> Materi 2 Pengenalan HTML (BLC)
>> Materi 2 Web Editor (BLC)
>> News Template
>> Pro News Template
>> Materi 3 BLC ( Membuat Email )
>> Materi 3 BLC ( Membuat Blog )
>> Blangko Pengajuan SK GTT/PTT
>> Blangko Pengajuan SK GTY/PTY
>> Instrumen Sekolah 2015
>> Memasang Link Di Pada Blog Wordpress
>> Menambah Header di Blog (Blogger)
>> Materi 4 BLC ( Membuat Blog Dengan Wordpress )
>> Materi 5 BLC ( CMS )
>> Tutorial CMS Balitbang
>> Materi 6 Localhost CMS Balitbang
>> Materi 8 Cloud Storage
>> Blangko Biodata Guru Agama Islam ( PAI )
>> Materi 9 Pembuatan Header Website
>> Blangko PPDB 2016 / 2017
>> Pengantar PPDB 2016 / 2017
>> Menambahkan Feed Rss Pada Halaman Website
>> Materi Tahsin Perguruan Muhammadiyah
>> Skrip .php untuk Feed RSS CMS Balitbang
>> Materi Google Form atau Formulir Online
>> Materi Desember 2016
>> Jadwal UTS Genap Ciri Khusus SD
>> Blangko Data Bantuan Sekolah 2016
>> Jadwal UAS ( SEKOLAH ) Ciri Khusus SMP/Mts, SMA/MA, SMK 2016/2017
>> Materi Penguatan Kepala Sekolah Tawang Mangu
>> Pengembangan Kurikulum ISMUBA 2017
>> Olimpiade Ahmad Dahlan 2017
>> Kalender Pendidikan Muhammadiyah Provinsi Jawa Tengah Tahun Pelajaran 2022 / 2023
>> Kisi - Kisi Akhlaq SMK Ciri Khusus 2017 / 2018
>> Form Data Bantuan dan Prestasi Sekolah 2018
>> Pelatihan SPMU
>> Kalender Pendidikan Dikdasmen PWM Jateng 2018 / 2019
>> Instrumen Data Sekolah 2019
>> Rekaman Irama Nahawand
>> Blangko RKAS 2021
>> Surat Tarik PTK Dinas / Mutasi
>> Form Input PTK GTK Cabdin
>> Syarat Pengajuan SK Yayasan
>> Landasan Hukum Muhammadiyah ( 2016 )
>> KISI US ISMUBA WILAYAH 2022
>> BLANGKO DAYA TAMPUNG PENGGEMBIRA MUKTAMAR 48 TAHUN 2022
>> BLANGKO PAKTA INTEGRITAS
>> BLANGKO RKAS 2022/2023
>> EDARAN MENCHANDISE MUKTAMAR KE - 48
>> Syarat Pengajuan NUPTK JULI - DESEMBER 2022
>> Form Isian Data 2022 / 2023
>> Logo Musyda 2023
>> Lampiran Musyda Dikdasmen 2023
>> SYARAT DAPODIK 2023

Pengunjung

Flag Counter