Minggu, 09 Januari 2022

Keterangan foto : Antusiasme guru dan tenaga pendidikan yang begitu tinggi mengikuti setiap gerakan senam.

SMP Muhammadiyah 8 Surakarta menggelar senam sehat bersama guru dan tenaga kependidikan dalam kegiatan Jumat sehat, Jumat, 07/01/2022 di halaman  sekolah dengan penuh semangat. Kegiatan ini  sebagai salah satu upaya meningkatkan sistem daya tahan atau kekebalan tubuh melalui olah raga. Daya tahan tubuh yang kuat sangat penting untuk mencegah kita jatuh sakit, terutama di masa mewabahnya virus Corona seperti sekarang. Banyak aktivitas olahraga yang murah dan mudah untuk dilakukan, salah satunya adalah senam.

Senam merupakan olahraga  murah meriah  dan bisa dilakukan bersama-sama.  Secara umum senam merupakan cabang olahraga yang bertujuan untuk melatih tubuh dengan melakukan gerakan-gerakan tertentu secara teratur, sadar dan terencana serta dilakukan secara sistematis. Senam pun bertujuan untuk membantu meningkatkan kebugaran jasmani bahkan juga untuk mengkaitkannya dengan rohani, meningkatkan ketrampilan juga menanamkan nilai mental, spiritual kepada seseorang yang melakukan olahraga.


Keterangan foto : Antusiasme guru dan tenaga pendidikan yang begitu tinggi mengikuti setiap gerakan senam.

Koordinator senam SMP Muhammadiyah 8 Surakarta Kiki Dyah Prastiwi, S.Pd. mengajak seluruh warga sekolah untuk ikut serta menjaga imun dengan memperbanyak berolah raga, “Di masa pembelajaran selama Covid-19  ini, tentunya proses pembelajaran cukup menguras energi,  pikiran dan  juga timbul rasa kejenuhan hingga banyak warga sekolah yang daya tahan tubuhnya menurun. Memiliki daya tahan tubuh yang kuat sangat penting untuk mencegah kita jatuh sakit, terutama di masa mewabahnya virus Corona seperti sekarang, semoga Bapak Ibu sekalian selalu sehat, sehat jasmani dan rohani,” ungkapnya. 

Kegiatan senam pagi dipandu langsung oleh instruktur senam yang sudah kompeten.  Senam dimulai dari pukul 07.00 WIB hingga 08.30 WIB. Setelah usai  senam bersama dilanjutkan sarapan  pagi bersama. Beberapa guru dan pegawai pun melanjutkan aktivitas bermain bola Volly  untuk membangun kekompakan, kerjasama dalam tim dan juga  keharmonisan kekeluargaan SMP Muhammadiyah 8 Surakarta


0 comments:

Posting Komentar

Ketua

Dr. Mohamad Ali, S.Ag., M.Pd
NBM. 887.570

Menu

Jadwal Sholat


jadwal-sholat

Kalender

Jam

Berita Umum

Posting Populer

Inovasi Pendidikan karakter anti korupsi SD Muhammadiyah 1 Ketelan

Informasi


Kalender Islam

Kalender Hijriyah

Unduh - Download

>> Surat Pernyataan Tidak Terjadi Konflik 2021
>> Instrumen Data Sekolah 2021
>> Form Input PTK GTK Cabdin
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru SMA, MA,SMK
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru SD, SMP
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru PAUD TK
>> Rekap Form Excel Pengajuan Input PTK Baru TK, PAUD, SD, SMP
>> Materi 1 BLC
>> Materi 2 Pengenalan HTML (BLC)
>> Materi 2 Web Editor (BLC)
>> News Template
>> Pro News Template
>> Materi 3 BLC ( Membuat Email )
>> Materi 3 BLC ( Membuat Blog )
>> Blangko Pengajuan SK GTT/PTT
>> Blangko Pengajuan SK GTY/PTY
>> Instrumen Sekolah 2015
>> Memasang Link Di Pada Blog Wordpress
>> Menambah Header di Blog (Blogger)
>> Materi 4 BLC ( Membuat Blog Dengan Wordpress )
>> Materi 5 BLC ( CMS )
>> Tutorial CMS Balitbang
>> Materi 6 Localhost CMS Balitbang
>> Materi 8 Cloud Storage
>> Blangko Biodata Guru Agama Islam ( PAI )
>> Materi 9 Pembuatan Header Website
>> Blangko PPDB 2016 / 2017
>> Pengantar PPDB 2016 / 2017
>> Menambahkan Feed Rss Pada Halaman Website
>> Materi Tahsin Perguruan Muhammadiyah
>> Skrip .php untuk Feed RSS CMS Balitbang
>> Materi Google Form atau Formulir Online
>> Materi Desember 2016
>> Jadwal UTS Genap Ciri Khusus SD
>> Blangko Data Bantuan Sekolah 2016
>> Jadwal UAS ( SEKOLAH ) Ciri Khusus SMP/Mts, SMA/MA, SMK 2016/2017
>> Materi Penguatan Kepala Sekolah Tawang Mangu
>> Pengembangan Kurikulum ISMUBA 2017
>> Olimpiade Ahmad Dahlan 2017
>> Kalender Pendidikan Muhammadiyah Provinsi Jawa Tengah Tahun Pelajaran 2022 / 2023
>> Kisi - Kisi Akhlaq SMK Ciri Khusus 2017 / 2018
>> Form Data Bantuan dan Prestasi Sekolah 2018
>> Pelatihan SPMU
>> Kalender Pendidikan Dikdasmen PWM Jateng 2018 / 2019
>> Instrumen Data Sekolah 2019
>> Rekaman Irama Nahawand
>> Blangko RKAS 2021
>> Surat Tarik PTK Dinas / Mutasi
>> Form Input PTK GTK Cabdin
>> Syarat Pengajuan SK Yayasan
>> Landasan Hukum Muhammadiyah ( 2016 )
>> KISI US ISMUBA WILAYAH 2022
>> BLANGKO DAYA TAMPUNG PENGGEMBIRA MUKTAMAR 48 TAHUN 2022
>> BLANGKO PAKTA INTEGRITAS
>> BLANGKO RKAS 2022/2023
>> EDARAN MENCHANDISE MUKTAMAR KE - 48
>> Syarat Pengajuan NUPTK JULI - DESEMBER 2022
>> Form Isian Data 2022 / 2023
>> Logo Musyda 2023
>> Lampiran Musyda Dikdasmen 2023
>> SYARAT DAPODIK 2023

Pengunjung

Flag Counter